Pekan Olahraga dan
Seni Kimia (POSKIM) terdiri atas Jalan Sehat, Lomba Masak Kimia, Chemistry
Futsal Competition (CFC), dan Badminton Chemistry Open (BCO). Untuk Jalan Sehat
dan Lomba Masak Kimia diperuntukkan untuk intern warga Jurdik Kimia. Sedangkan
untuk CFC dan BCO dibuka untuk umum. Event ini telah digelar tahunan dan cukup
populer di kalangan mahasiswa.
Untuk tahun ini
Chemistry Futsal Competition (CFC)
digelar pada 16-17 September berlokasi di Telaga Futsal, Condongcatur,
Sleman, Yogyakarta. Tim yang berlaga berjumlah 16 tim terdiri atas berbagai tim
dari universitas-universitas di Yogyakarta dan sekitarnya. Permainan
berlangsung sportif, aman, dan lancar berkat sinergi peserta dan panitia.
Selain itu pertandingan dikawal oleh wasit yang berkompeten di bidangnya agar
keputusan menjadi lebih fair.
Setelah dua hari
pertandingan seru berlangsung, keluarlah para pemenang dari CFC 2017. Tidak
mudah memang karena semua tim menunjukkan performa yang apik dan ciamik. Namun
sebagaimana semua pertandingan yang ada harus ditentukan siapa yang terbaik
dari yang terbaik. Selamat kepada CIVIL UNY
yang telah menyabet Juara III, INSTIPER Jogja yang sukses meraih Juara
II, dan PGSD UAD yang berhasil memuncaki Juara I.
Teruslah berlatih dan
asah kemampuanmu untuk mencapai tingkat yang lebih tinggi lagi. (NMA)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Terimakasih telah mengunjungi website resmi Himpunan Mahasiswa Kimia FMIPA UNY