Studi Laboratorium Kimia 2018




Perpisahan sejatinya tidak untuk memisahkan melainkan untuk memberi ruang pertemuan-pertemuan yang selanjutnya. Selamat Datang mahasiswa baru Jurusan Pendidikan Kimia FMIPA UNY 2018. Selamat berganti gelar menjadi Mahasiswa bukan hanya siswa. Lingkungan baru, aturan baru semua harus bias kita hadapi dan adaptasikan. Pertemuan dengan teman-teman baru, orang-orang baru semua akan terasa menyenangkan jika kalian menikmatinya.
Teruntuk maba kimia 2018 yang luar biasa gimana nih, euphoria SLK 2018? Tentunya asyik bukan hehe. Studi Laboratorium Kimia merupakan salah satu program kerja yang diamanahkan pada Departemen POP HIMAKI 2018 yang telah terlaksana pada puncaknya yaitu hari Sabtu-Minggu tanggal 08-09 September 2018 bertempat di Sanggar Kegiatan Belajar Bantul. Sebelumnya telah terlaksana juga Stadium General tanggal 25 Agustus 2018 dan Stadium Eksklusif tanggal 01 September 2018 yang merupakan rangkaian dari SLK 2018. Selain itu, pada stadium general juga bebarengan dengan salah satu program kerja yang diamanahkan pada Departemen Ilmiah yaitu Diklat Instrumentasi Dasar. Kegiatan tersebut berupa penjelasan tentang laboratorium dan alat-alat laboratorium untuk menunjang kegiatan praktikum. Studi Laboratorium Kimia merupakan sebuah acara yang bermaksud untuk mengenalkan kehidupan kampus terutama tentang Jurusan Pendidikan Kimia, tatacara berkomunikasi yang baik dan  salah satu ajang untuk saling mengenal dan keakraban antar mahasiswa baru. Semoga  di Jurusan Pendidikan Kimia kalian mahasiswa baru bisa memantapkan hati untuk menjalani perkuliahan J
(diy)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terimakasih telah mengunjungi website resmi Himpunan Mahasiswa Kimia FMIPA UNY